Banyak orang yang hidup dengan seadanya. Sebagai contoh pada saat seseorang ditanya akan impiannya, mereka akan merasa bingung, ataupun sebagai fresh graduates juga masih bingung akan bekerja dalam bidang apa. Mereka belum mengerti tujuan hidupnya.
Banyak orang ingin menjadi bahagia dan sukses, tetapi hanya sedikit yang benar-benar memilih untuk menjadi bahagia dan sukses. Manusia hanya menginginkan namun tidak pernah memilih dan melakukannya secara sadar
Hal-hal yang menjadi penghambat dalam mewujudkan impian bukanlah karena kita tidak memiliki kemampuan untuk mewujudkan impian kita, melainkan karena kita belum mampu memanajemen diri dan kehidupan kita.
Hari ketika Anda mengambil seluruh tanggung jawab dalam hidup Anda, hari ketika Anda berhenti untuk mencari alasan, hari itu pula Anda akan memulai perjalanan Anda menuju ke puncak sukses (O.J. Simpson)
Mulailah memanagemen diri untuk melakukan perubahan ke arah yang lebih baik agar hasil yang akan anda terima juga sudah pasti menjadi lebih baik.
Fokuslah pada perubahan Anda, bukan pada hasil dari perubahan anda. Jika perubahan hidup ke arah positif telah anda lakukan dengan baik, hasil yang terbaik tentu saja akan menjadi milik anda.
Jangan menyalahkan apa dan siapapun karena itu yang akan membuat anda semakin terpuruk dalam lembah kegagalan dan sulit bangkit meraih sukses, karena anda tidak mau belajar untuk sssberubah.
No comments:
Post a Comment